Trip Banyuwangi Destinasi Kawah Ijen di Banyuwangi adalah wisata populer karena keindahan fenomena blue fire dan panorama danau asam berwarna hijau toska. Untuk menikmati suasana indah Kawah Ijen, kamu perlu merencanakan tempat terbaik dan nyaman untuk beristirahat. Terdapat 5 penginapan terbaik yang bisa kamu pertimbangkan saat berlibur di Kawah Ijen. Check this Out!

Jampit Guest House 

Credit: Booking

Rumah peninggalan Belanda–Jampit Guest House merupakan rumah peninggalan Belanda yang dijadikan penginapan kecil. Berlokasi di Desa Jampit, Kec. Ijen, Kab. Bondowoso, penginapan ini bisa menjadi pilihan tepat yang kamu pertimbangkan. Penginapan bergaya kolonial ini  Jampit Guest House termasuk dalam kawasan agrowisata karena penginapan ini

Jika, kamu tertarik menginap di rumah peninggalan Belanda ini, kamu perlu menempuh jarak sekitar 50 km dari kawasan Kawah Ijen. Meskipun, jarak yang cukup jauh, penginapan ini tetap bisa menjadi pilihan terbaik untuk menghilangkan penat dengan suasana yang tenang.

Paltuding Shelter Banyuwangi

Credit: Tripadvisor

Akomodasi Paltuding Shelter adalah tempat penginapan yang terletak di Pos Paltuding, yakni titik pertama keberangkatan mendaki ke Kawah Ijen. Paltuding Shelter menawarkan berbagai tempat tinggal dengan harga murah.

Lokasi penginapan yang strategis ini sering dijadikan wisatawan sebagai pilihan beristirahat yang favorit. Dikarenakan jaraknya yang cukup dekat dengan Kawah Ijen, kamu bisa melakukan pendakian lebih awal untuk menikmati keindahan pemandangan di Kawah Ijen.

Ijen Resto & Guest House

Credit: Traveloka

Kalau kamu mencari penginapan nyaman dekat Kawah Ijen, Ijen Resto Guest House bisa jadi pilihan tepat. Lokasinya berada di Jalan Kawah Ijen Nomor 1, Dusun Blimbingan, Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi. Aksesnya pun mudah dan cocok buat kamu yang ingin istirahat sebelum atau sesudah mendaki.

Menariknya, jarak dari Ijen Resto ke Pos Paltuding—titik awal pendakian Kawah Ijen hanya sekitar 15 kilometer. Kamu bisa menempuh perjalanan sekitar 30–45 menit saja. Dengan jarak yang cukup dekat, tempat ini sering jadi favorit para pendaki karena menawarkan kenyamanan maksimal.

Tak berhenti di situ, Ijen Resto and Guest House menyajikan suasana pedesaan yang asri. Mereka menawarkan tipe penginapan Bungalow dengan desain interior dari bambu dan kayu jati. Sentuhan alami ini bikin suasana jadi hangat dan homey banget.

Soal harga, kamu bisa menginap dengan tarif mulai dari Rp 200.000 hingga Rp 500.000 per malam, tergantung tipe kamar yang kamu pilih. Dengan harga segitu, kamu sudah bisa menikmati ketenangan dan keunikan penginapan bergaya tradisional di kaki Gunung Ijen.

Baca juga: Kuliner Khas Ala Banyuwangi Yang Bikin Kamu Ngiler

I-Glam Ijen Glamping 

Credit: instagram/iglamijen

I-Glam Ijen Glamping berlokasi di Jalan Kawah Ijen, Curah Macan, Paltuding, Kec. Licin, Banyuwangi. Glamping satu ini letaknya masih satu kawasan dengan Kawah Ijen, sekitar 10 kilometer, sehingga jaraknya cukup dekat.

Tempat penginapan i-Glam Ijen adalah penginapan yang bisa banget kamu pilih. Disini kalian akan mendapatkan fasilitas yang memadai, mulai dari tenda Glamcamp Deluxe dengan view kamar langsung menghadap ke lembah Ijen sampai Glamcamp Standar yang letaknya ditengah pohon lebat.

Selain itu, mereka juga memiliki Booth Waroeng Ijen yang menyediakan berbagai hidangan makanan dan minuman untuk pengunjung. Untuk menikmati glamping dengan fasilitas dua tingkat bed, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 500.000-, tergantung tipe kamar dan hari kunjungan.

Hotel Arabica Homestay Banyuwangi

Credit: Tripadvisor

Homestay Arabica merupakan tempat penginapan di sekitar kawasan perkebunan kopi. Berada di Desa Sempol, Bondowoso, Banyuwangi, Hotel Arabica Homestay memiliki jarak kurang lebih sekitar 13 kilometer sebelum memasuki area titik awal mendaki ke Kawah Ijen.

Tidak hanya menawarkan pemandangan yang indah, Homestay Arabica juga mempunyai fasilitas berbagai tipe kamar, mulai dari kamar VIP, Standar, dan Ekonomi, semuanya disediakan dengan perabotan yang sudah lengkap.

Penginapan di kawasan perkebunan kopi ini dikelola oleh Perusahaan Perkebunan XII, untuk menikmati rasanya menginap di area ini, kamu perlu merogoh kocek mulai dari Rp 200.000 – Rp 500.000-, per kamarnya, tergantung jenis tipe yang kamu pilih.

Nah, gimana? Yuk, cek dan rencanakan tempat tinggal kamu selama di Kawah Ijen. Kamu, juga bisa lho memakai jasa dari Labiru Tour untuk merancang kegiatan liburan ke Banyuwangi. Tunggu apa lagi, hubungi sekarang!

Paket Wisata di Banyuwangi

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Banyuwangi